Usaha laundry rumahan adalah usaha yang menguntungkan lagi menjanjikan. Apalagi, di era yang serba cepat dan dinamis seperti sekarang. Di daerah perkotaan, mayoritasnya adalah pekerja kantor memiliki kesibukan yang padat luar biasa. Sehingga seringkali tidak sempat untuk mencuci dan menyetrika pakaian sendiri. Maka melihat adanya celah ini lahirlah peluang usaha baru, yaitu usaha laundry rumahan.
Dengan modal jutaan rupiah anda sudah mampu membuka usaha laundry kiloan dari rumah. Untuk anda yang sedang mencari inspirasi bisnis, tidak ada salahnya mencoba bisnis ini.
Adapun yang perlu anda siapkan untuk memulai usaha laundry rumahan ini sebagai berikut:
- Lakukan riset dan tentukan strategi bisnis
- Mengenal bisnis laundry lebih lanjut
- Tentukan target
- Sesuaikan harga
- Adakan promo
- Tentukan pelayanan antar jemput
- Siapkan peralatan : mesin cuci, timbangan, detergen, pewangi, pengering, hanger, jemuran, alat tagging, setrika dan alasnya, keranjang, plastik kemasan, aplikasi digital, dan sosial media untuk marketing.
Peluang Usaha

Kenapa sih usaha laundry rumahan ini memiliki peluang yang menjanjikan? Beberapa alasannya yaitu:
- Banyak masyarakat saat ini yang memiliki kesibukan luar biasa. Terutama para pekerja dan mahasiswa. Banyak dari mereka yang tidak memiliki waktu luang untuk sekedar mencuci baju dan menyetrika. Hal itu melahirkan peluang bisnis baru yaitu peluang usaha laundry rumahan.
- Memakai jasa laundry lebih praktis dan efisien. Dengan menggunakan jasa laundry ini dapat menghemat waktu dan tenaga. Sehingga waktu dan tenaga dapat kita alihkan untuk mengerjakan hal lain. Alasan ini lah yang menjadikan usaha laundry ini sebagai peluang yang sangat menguntungkan.
- Menggunakan tenaga profesional. Banyak orang menyukai pelayanan pada jasa ini karena pakaian menjadi lebih rapi, terawat dan wangi. Sebab jasa laundry tentunya memiliki peralatan yang canggih sehingga cocok untuk merawat pakaian tertentu yang tidak bisa kita rawat dengan cara biasa. Seperti baju dengan banyak manik-manik ataupun kebaya.
Usaha Laundry Kiloan untuk Pemula
Inilah tips langkah-langkah memulai usaha laundry kiloan agar usaha berjalan lancar dan memiliki profit:
- Siapkan layanan antar jemput
Seperti penjelasan sebelumnya hal yang harus kita siapkan untuk memulai usaha laundry, salah satunya menentukan layanan antar jemput pakaian milik pelanggan. Anda dapat menerapkan pemesanan via online melalui media sosial seperti WA. Selain itu layanan antar jemput gratis bagi pelanggan yang berada dalam cakupan radius outlet anda.
Tentukan harga khusus untuk setiap pelayanan berbeda, tentunya masih dalam batas wajar. Dan jangan lupa menentukan jam pelayanan yang jelas.
- Pilih lokasi strategis
Lakukanlah riset untuk lokasi strategis toko anda karena ini berpengaruh terhadap target dari bisnis laundry. Jika lokasi outlet di sekitar kampus maka targetnya merupakan mahasiswa dan para pekerja.
- Tetapkan harga yang sesuai
Periksa terlebih dahulu patokan harga yang biasa diberikan oleh layanan usaha laundry lainnya di area Anda. Sehingga, harga yang akan Anda patok untuk usaha laundry ini tidak akan terkesan terlalu mahal nantinya.
- Terapkan operasional mencuci efektif
Sebelum menjalankan bisnis laundry ini. Harap Pastikan anda telah memahami dan menemukan teknik yang cocok untuk mencuci secara efektif. Sehingga pekerjaan dan pelayanan menjadi lebih optimal.
- Temukan pemasok yang tepat
Poin penting lainnya adalah material operasional yang harus selalu ada dalam stok. Bagaimana caranya anda bisa mendapatkan pemasok material dengan harga terjangkau tetapi tetap memastikan layanan laundry anda berkualitas.
- Lakukan promosi
Jangan ragu untuk melakukan promosi, terlebih lagi di awal pembukaan. Anda dapat mengadakan promo untuk beberapa pelayan khusus. Sehingga banyak yang tertarik untuk menggunakan jasa anda.
Itulah tadi beberapa hal yang harus anda perhatikan untuk membuka usaha laundry rumahan. Peluang dan keuntungan bisnis ini memang besar. Dengan modal jutaan anda juga dapat menghasilkan untung jutaan rupiah juga.
Semoga bermanfaat.